Video: Ups, Aurel Hermansyah Bocorkan Kapan Pernikahan dengan Atta Halilintar Akan Digelar
Beepdo.com – Pasangan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar makin sibuk menyiapkan momen pernikahan mereka. Meski belum mau gamblang soal hari H, namun Aurel sedikit membocorkan momen pernikahan itu akan digelar sebelum sebelum bulan puasa.
Mengurus segala sesuatu sendiri memanglah tak mudah, Aurel dan Atta harus mengeluarkan waktu dan juga tenaga yang ekstra. Ternyata Aurel mempunyai alasan mengapa ia mau mengurus sendiri.

“Iya maksud kita berdua juga dari pada nanti ada fitnah, terus gak bagus juga, jadi lebih baik yaudah (kita yang urus),” ujar Aurel.
Aurel mengaku sudah sejak lama ia dan Atta ingin membawa hubungan mereka ke jenjang yang lebih serius, namun sayangnya terhalang karena adanya pandemi.

“Kita emang dari dulu kan pengen nikah kan, cuman kita mikirnya aduh ada pandemi kan, entar dulu deh, diliat-liat kayanya kalau nunggu pandemi selesaikan kita juga gak tau kan sampai kapan,” jelas Aurel.
Karena ia tidak tahu kapan pandemi ini akan berakhir, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar memutuskan untuk segera menikah, namun sayangnya ia tidak memberitahukan kapan rencana itu disegerakan. “Kalau kata Atta kalau bisa disegerakan, ya disegerakan,” ujar Aurel.