Vitamin E Bantu Kuatkan Olga Kurylenko Saat Dinyatakan Positif Terinfeksi Corona
Beepdo.com, Jakarta – Kisah Bond girl, Olga Kurylenko mendadak langsung viral ketika dirinya mengungkapkan kondisi terkini pasca dokter menyatakan bahwa dirinya positif terinfeksi virus corona atau Covid-19. 17 Maret lalu Olga yang telah menjalani tes akhirnya mengetahui bahwa hasilnya positif terinfeksi corona.
Dan tiga hari kemudian Olga menceritakan bahwa kesehatannya mulai membaik. Lewat akun Instagram miliknya Olga mengunggah foto dirinya yang tengah menggunakan masker dan wajah tanpa makeup. Bersama dengan foto tersebut ia pun memberikan keterangan soal kondisinya setelah dinyatakan positif corona.
“Halo semuanya! Saya merasa lebih baik hari ini. Demamku sudah hilang, saya dengan orang mencari tahu di mana saya sekarang. Saya di London,” tulisnya dalam akun Instagram pribadinya @olgakurylenkooffcial pada Jumat (20/3/2020). Olga sepertinya sangat tahu bahwa saat ini orang0orang juga mau tahu apa saja yang dikonsumsinya selama menjalani isolasi diri.
Olga mengatakan bahwa dokter sama sekali tidak meresepkan obat untuknya kecuali paracetamol. “Saya diberitahu untuk konsumsi paracetamol jika demamku terlalu tinggi dan jika saya terlalu kesakitan,” tulisnya. Tak hanya itu, Olga pun rajin mengonsumsi vitamin yang membuat kekebalan tubuhnya semakin membaik.
Ternyata Olga mengonsumsi beberapa vitamin, seperti vitamin B5, vitamin E, turmeric dan juga vitamin E. “Tolong diingat bahwa vitamin-vitamin ini tidak menyembuhkan virus corona, tapi hanya membantu sistem imun lebih kuat untuk melawan virus,” jelas Olga.
Vitamin E sendiri memang dikenal memiliki banyak manfaat untuk tubuh. Selain membuat sistem imun tubuh semakin kuat, vitamin E juga bisa mengatasi diabetes, mencegah kulit terbakar, memperbaiki kualitas sperma, menjaga kesehatan kuku dan mengatasi garis-garis halus dan kerutan. Ternyata banyak sekali ya khasiatnya untuk tubuh. Makanya, jangan lupa penuhi asupan Vitamin E harian kamu di sini.